Gambar Tampak
Pengertian dasar:
Gambar tampak adalah gambar yang menekankan pada permukaan luar
yang vertical atau dari arah pandang frontal
dimana bentuk objek-objek digambar secara duadimensi dan dilihat dari luar bangunan.
Tujuan dari gambar tampak:
Untuk mengkomunikasikan tampak luar atau eksterior suatu benda/bangunan secara keseluruhan dari sudut pandang tertentu.
Fungsi –
fungsi gambar tampak:
Gambar tampak berfungsi yaitu untuk menunjukkan :
1.
dimensi bangunan
2.
proporsi
3.
gaya arsitektur
4.
warna dan material
5.
estetika.
Kegunaan gambar tampak:
1.
digunakan pada blueprint suatu bangunan.
2.
pada brosur-brosur perumahan.
Kelebihan gambar tampak:
1.
lebih jelas menjelaskan proporsi.
2.
lebih detail dan menampakkan seluruh bidang.
3.
desain eksterior lebih terlihat jelas.
Keurangan gambar tampak:
1.
gambar terlihat datardimana gambar kurang menunjukkan kedalaman suatu bangunan.
2. tidak menampilkan informasi apapun tentang
interior bangunan.
3. tidak mennjukkan struktur bangunan.
Gambar Perspektif
Gambar perspektif adalah sebuah gambar yang dibuat sesuai dengan
pandangan mata manusia. Biasanya mata manusia melihat objek benda
semakin jauh semakin kecil sehingga gambar yang dihasilkan terlihat
lebih realistis. Diambil dari Bahasa Itali yaitu “prospettiva” yang
berarti gambar pandangan. Gambar dibuat sedemikian rupa agar terbentuk
objek atau gambar dari besar ke kecil menggunakan satu titik hilang, dua
titik hilang atau tiga titik hilang.
Terdapat 3 sudut pandang yang dilihat dari posisi mata kita berada dari objek yaitu sudut pandang tinggi, normal dan rendah. Sudut pandang tinggi juga sering disebut dengan sudut pandang mata burung yang seolah-olah kita melihat objek dari atas.
Untuk sudut pandang normal, kita seakan-akan melihat objek atau benda dari posisi biasa yaitu dari arah depan. Yang terakhir sudut pandang rendah atau sering juga disebut dengan sudut pandang kucing yang seolah-olah kita melihat objek dari bawah.
Terdapat 3 sudut pandang yang dilihat dari posisi mata kita berada dari objek yaitu sudut pandang tinggi, normal dan rendah. Sudut pandang tinggi juga sering disebut dengan sudut pandang mata burung yang seolah-olah kita melihat objek dari atas.
Untuk sudut pandang normal, kita seakan-akan melihat objek atau benda dari posisi biasa yaitu dari arah depan. Yang terakhir sudut pandang rendah atau sering juga disebut dengan sudut pandang kucing yang seolah-olah kita melihat objek dari bawah.
#gambar tiga titik hilang_01
Gambar Isometri
Gambar isometri adalah gambar yang dibuat berdasarkan kaidah-kaidah objektif suatu gambar dengan mengurangi kesalahan persepsi manusia. Dalam penglihatan mata normal, gambar isometri terlihat janggal sebab tanpa adanya pengecilan apabila posisi gambar jauh dari mata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar